Welcome to My Blog

Inilah Tips Belajar di Rumah

Sesuatu yang dilakukan dengan perasaan senang dan suasana nyaman akan menjadi kegiatan yang menyenangkan dan bermakna, termasuk aktivitas belajar di rumah. Alhasil belajar di rumah pun bisa lebih efektif dan fokus dalam menerima ilmu. Nah, ternyata perasaan senang dan suasana nyaman itu bisa dengan mudah diciptakan oleh diri kita sendiri. Hanya memerlukan beberapa usaha untuk mengkondisikan mood belajar kita sesuai dengan gaya dan cara belajar kita. Berikut ini tips-tipsnya untuk belajar di rumah dengan nyaman.
  • Pilih tempat belajar yang jauh dari suara bising, misalkan di kamar, ruang tamu, ruang khusus belajar, atau bisa juga di taman rumah jika memungkinkan.
  • Pastikan sirkulasi udara baik dan tidak panas, bisa juga dengan menyalakan kipas angin dan AC atau buka jendela agar sirkulasi udara berjalan lancar.
  • Persiapkan buku atau sumber belajar lain yang akan dipelajari beserta alat tulisnya dan disusun dengan rapih.
  • Silent atau matikan HP agar konsentrasi belajar tidak terganggu.
  • Sediakan makanan ringan/snack untuk membantu agar tidak mudah bosan.
  • Posisi belajar dibuat senyaman mungkin, tapi tidak sambil tiduran atau bahkan terlalu nyaman, agar tidak mudah ngantuk dan tertidur.
  • Jangan ragu bertanya pada orang tua, teman, atau guru les privat yang lebih mengerti tentang materi yang kamu pelajari.
  • Jika sudah merasa bosan dan lelah, lebih baik tidak dipaksakan, bisa dilanjutkan kembali setelah istirahat sejenak.
Setelah kita siap untuk belajar, otak akan lebih mudah menerima ilmu. Mudah-mudahan dengan menerapkan tips-tips di atas membuat kita lebih bersemangat dalam belajar di rumah. Namun ada satu hal yang tidak boleh dilupakan sebelum memulai belajar, sempatkan untuk membaca doa terlebih dahulu supaya apa yang kita akan pelajari akan dimudahkan dalam memahaminya. Semoga ilmu kita bermanfaat bagi orang lain. Selamat belajar!!!

0 komentar:

Post a Comment

ShareThis